JAKARTA – Satuan Tugas Penanganan Covid-19  mengumumkan kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah sebanyak 34.418 orang. Dengan demikian seperti dikutip dari covid19.go.id, Senin (21/2/2022), total kasus positif Covid-19 mencapai 5.231.923 orang.

Kemudian ada tambahan 176 orang yang meninggal sehingga total yang meninggal dunia menjadi 146.541 jiwa.

Selanjutnya, tambahan 39.929 orang yang sembuh sehingga total menjadi 4.554.711 orang yang telah dinyatakan sembuh.

Sedangkan kasus aktif atau orang yang masih dirawat turun 5.687 menjadi 530.671 orang, dengan jumlah suspek mencapai 17.996 orang.

Sementara itu data per Minggu (20/2), positif 5.197.505 orang, 536.358 orang kasus aktif, 4.514.782 orang sembuh, dan meninggal 146.365 jiwa. (Red/Foto: tribunnews.com)

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *