JAKARTA – Dua pertandingan leg kedua Liga Champions 2022/2023 digelar tadi malam. Real Madrid dan AC Milan sukses mengunci tiket ke semifinal.

Liga Champions hari Rabu (19/4/2023) dini hari WIB menggelar dua laga leg kedua babak perempatfinal. Ada duel Chelsea vs Real Madrid dan Napoli vs AC Milan.

Chelsea menjamu Real Madrid di Stamford Bridge. Tim tamu datang dengan keunggulan agregat 2-0 di leg pertama.

Real Madrid berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor 2-0 pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (19/4/2023) dini hari WIB. Madrid pun melaju ke semifinal dengan agregat 4-0.

Kemudian bergeser ke laga lainnya, Napoli bentrok dengan AC Milan di Stadion Diego Armando Maradona. Rossoneri punya tabungan kemenangan 1-0 pada leg pertama.

AC Milan berhasil lolos ke semifinal Liga Champions usai bermain imbang 1-1 lawan Napoli. Sehingga Milan berhasil lolos dengan agregat 2-1. Duel ini diwarnai dua penalti yang gagal. (Red)


Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *