JAKARTA – Setelah melewati putaran pertama kualifikasi zona Asia dengan menghempaskan Brunei Darussalam, kini Timnas Indonesia mulai menatap Piala Dunia 2026.

erhelatan Piala Dunia 2026 ini akan menjadi tonggak sejarah baru. Sebab, jumlah peserta Piala Dunia akan ditambah, dari 32 menjadi 48.

Bertambahnya jumlah negara peserta Piala Dunia 2026 berdampak pada persaingan pada level Asia. Sebab, FIFA menambah slot Piala Dunia untuk zona Asia menjadi delapan plus satu lewat play-off inter-condefetion.

Bertambahnya jatah negara Asia tentu membuat peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 makin lebar. Lantas, apa saja tahap harus dilewati Skuad Garuda untuk berlaga di Piala Dunia 2026?

Timnas Indonesia harus menempuh jalan panjang untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026. Sebab, masih ada empat tahapan babak kualifikasi lagi yang harus dilewati. Berikut adalah tahapan lolos ke Piala Dunia dari zona Asia:

Ronde 1
Timnas Indonesia mengalahkan Brunei Darussalam dengan agregat 12-0. Sehingga berhak maju ke babak berikutnya.

Ronde 2
36 tim (26 ranking terbaik dan 10 dari ronde 1) dibagi dalam sembilan grup dengan sistem kompetisi penuh. Timnas Indonesia, jika lolos, akan berada di Grup F. Lawan-lawan yang dihadapi yakni Irak, Vietnam, dan Filipina.

Ronde 3
18 tim (juara dan runner-up grup ronde 2) akan dibagi menjadi tiga grup dengan sistem kompetisi penuh. Dua tim paling atas klasemen akan lolos ke Piala Dunia 2026.

Ronde 4
Peringkat ke-3 dan 4 pada ronde 3 akan dibagi menjadi dua grup (masing-masing tiga tim). Laga dimainkan di tempat netral, hanya sekali berhadapan. Juara grup lolos ke Piala Dunia 2026.

Ronde 5
Runner-up grup ronde keempat akan saling berhadapan pada laga dua leg. Tim yang menang lolos ke Piala Dunia 2026. Tim yang kalah akan bermain di play-off inter-confederation.

Itulah tahapan-tahapan yang harus dilalui Timnas Indonesia agar bisa lolos ke Piala Dunia 2026. Semoga kali ini pasukan Shin Tae-yong mampu melaju ke turnamen paling bergengsi dengan kasta tertinggi di cabang sepakbola antarnegara itu.

Jadwal Timnas Indonesia di Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026:

1. Irak vs Indonesia, Kamis 16 November 2023

2. Indonesia vs Filipina, Selasa 21 November 2023

3. Indonesia vs Vietnam, Kamis 21 Maret 2024

4. Vietnam vs Indonesia, Selasa 26 Maret 2024

5. Indonesia vs Irak, Kamis 6 Juni 2024

6. Filipina vs Indonesia, Selasa 11 Juni 2024

(Red)

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *