JAKARTA – Timnas Indonesia U-23 keok 1-2 dari Malaysia pada pertandingan Grup B Piala AFF U-23 2023 di Stadion Rayong, Jumat (18/8/2023) malam.
Dengan kekalahan ini, Indonesia akan mengalami kesulitan untuk melangkah ke babak semifinal.
Timnas Indonesia U-23 unggul 1-0 di babak pertama lewat gol apik Ramadhan Sananta. Hasrat Indonesia menambah gol berujung nahas setelah Irfan Jauhari mengalami cedera dan digantikan Ragil.
Alih-alih menguasai permainan dan menambah gol, Timnas Indonesia U-23 mendapat ancaman dari pemain pengganti Malaysia, Fergus Tierney.
Penalti diberikan kepada Malaysia pada menit ke-53 setelah Kadek Arel melanggar Fergus Tierney. Kadek menjegal Tierney dari belakang.
Eksekusi penalti yang diambil langsung oleh Tierney membuahkan skor imbang 1-1. Tendangan Tierney ke sisi tengah mengecoh kiper Ernando Ari yang bergerak ke sisi kanan.
Gawang Timnas Indonesia yang dikawal Ernando Ari kembali kebobolan. Dengan tenang Tierney menendang bola lewat kaki kanan yang bersarang di sisi kiri gawang Ernando Ari. Malaysia unggul 2-1 pada menit ke-62 atas Indonesia.
Ketinggalan 1-2, Garuda Muda berusaha bangkit untuk memperkecil kekalahan. Serangan demi serangan terus dilancarkan bertubi-tubi, namun tidak membuahkan hasil. Hingga pertandingan berakhir kedudukan tetap tidak berubah.
Susunan pemain Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U-23:
Indonesia: Ernando Ari Sutaryadi, Bagas Kaffa, Kdek Arel, Muhammad Ferarri, Frengky Missa, Robi Darwis, Beckham Putra, M Kanu Helmiawan, Arkhan Fikri, Irfan Jauhari, Ramadhan Sananta.
Malaysia: Muhammad Rahadiazli; Muhammad Ubaidillah, Rakesh Munnusamy, Nik Umar Nik Aziz, Muhammad Najmudin Akmal; Saiful Jamaluddin, Mohd Aiman Afif, Ruventhiran, Syahir Bashah; Muhammad Aliff Izwan, Harith Akif.
(Red)
- PBB Tegaskan Israel Harus Segera Angkat Kaki dari Palestina - September 19, 2024
- Tiga Calon Rektor Universitas Indonesia Periode 2024-2029 - September 18, 2024
- Betulkah Habbatus Sauda Obat Segala Penyakit? - September 18, 2024